Box Layout

HTML Layout
Backgroud Images
Backgroud Pattern
blog-img-10

Posted by : dani

Penyakit Umum SiKecil Saat Pancaroba

Musim pancaroba merupakan peralihan musim kemarau ke musim penghujan atau sebaliknya. Peralihan musim  biasa ditandai dengan angin kencang, curah hujan tidak menentu, panas terik, serta arah angin tidak teratur. Perubahan suhu yang terjadi saat musim pancaroba membantu penyebaran virus,bakteri, dan jamur secara cepat dengan penyabaran yang cepat tersebut risiko sakit pun membesar, terutama bagi bayi dan anak-anak. Waspada terhadap aktivitas dan asupan makanan anak untuk menjaga kesehatannya pada musim pancaroba. Berikut beberapa jenis penyakit umum yang mengintai bayi dan anak selama musim pancaroba:

  • Demam berdarah
  • Batuk dan Pilek (Flu)
  • ISPA
  • Diare

Tips menjaga daya tahan tubuh anak

Sebagai orangtua, khawatir terhadap daya tahan tubuh anak sanagt wajar beberapa tips untuk membantu mencegah terjadinya penyakit-penyakit di atas pada anak -anak, sebagai berikut.

  1.  Berikan makanan sehat dan bernutrisi, hindari makanan cepat saji
  2.  Jaga kebersihan diri sii kecil dengan baik
  3.  Jaga kebersihan lingkungan
  4.  Pastikan si kecil cukup tidur
  5. Pastikan asupan cairan si kecik terpenuhi dan minum vitamin secara teratur